Kamis, 30 Oktober 2008

Membaca Isi Password Flash Disk Lock 1.40

Flash Disk Lock, sesuai dengan namanya adalah program yang berfungsi untuk melindungi isi Flash Disk. Selain proteksi, program ini juga punya fitur yang lumayan menarik yaitu scan untuk mencoba mendeteksi ekstens-ekstensi file yang mencurigakan. Saya bacakan helpnya dengan Semangat Sumpah Pemuda ya ? Program keren ini buatan anak bangsa juga lho. Oke dengan Semangat Sumpah Pemuda, saya bacakan isi file helpnya :

-------------------------------------------------------------------------
<<<<<<<<<<<<<<<<<<<<<<>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>
---------------------------- 7 Juli 2008 --------------------------------
By : Welly Samodra


TENTANG FLASH DISK LOCK :
Flash Disk Lock adalah sebuah aplikasi untuk menyembunyikan data yg ada
didalam Flash Disk dan sekaligus mengunci akses ke dalam Flash Dish.
Untuk dapat akses ke Flash Disk diperlukan password. Flash Disk Lock ini
berfungsi juga untuk menghindari virus yang memanfaatkan fungsi autorun
dan juga disediakan fungsi Scan untuk File Asing atau Virus yang ber-
sembunyi didalam Root Direktori Flash Disk. Extensi File yang dideteksi
adalah EXE, VBS, SCR, INF, INI, HTT, BAT, COM, PIF.

KETENTUAN PENGGUNAAN :
Flash Disk Lock ini Gratis dan tidak diperjual-belikan, boleh disebar-
luaskan. Seperti Program Komputer yang lain, penggunaan aplikasi ini
sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemakai, pembuat tidak bertanggung
jawab bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

.....Dan seterusnya.

Bagi rekan-rekan yang ingin berkenalan dengan program keren ini
Silahkan saja hubungi : Blog: http://wellygitu.blogspot.com

=== === === === === === === === === === === === === === ===

Bila kita menginstall program ini, maka file atau data dalam Flash Disk akan diproteksi dengan password. Passwordnya tidak menempel pada file atau mengubah file tetapi menutup jalan masuk menuju file-file atau menuju data anda.

Beberapa waktu yang lalu, Seorang rekan bernama Dedy Aje menanyakan mengenai lupa password Flash Disk Lock.

Berikut ini salah satu cara untuk mendapatkan isi password Flash Disk Lock :

Password Flash Disk Lock tidak disandikan sehingga isi passwordnya bisa kita baca langsung begitu filenya ketahuan. File yang menyimpan password Flash Disk Lock bernama Ji1.bmp yang terletak jauh di dalam folder yang juga terproteksi.

Anda bisa mencoba memakai sistem operasi lain untuk mencoba mengakses/membaca file tersebut. Tetapi dengan sedikit usaha kita juga masih bisa membaca isi password Flash Disk Lock dalam Normal Windows.

Carilah program data recovery yang jalan di Windows. Biasanya sih sembarang program bisa dipake. Pake Get DataBack atau apa kek. Scan drive lokasi Flash Disk. Setelah itu buka folder-folder yang anda. Cari file dengan nama Ji1.bmp. Di komputer saya lokasinya di H: /.___/…/…/J1.bmp.
Jadi lokasinya cukup dalam di dalam subfolder lalu subfolder lagi.

Agar enak, ekspor file bmp tersebut ke tempat lain terserah anda. Buka file bmp itu dengan Notepad atau Wordpad karena aslinya memang itu file dokumen bukan gambar. Cuma namanya saja yang bmp, tapi aslinya isinya tulisan yang berisi password yang anda masukkan.

Paling gampang : Klik kanan pada file bmp tersebut - pilih Open With lalu pilih Notepad atau Wordpad.
Silakan anda baca isinya. Yang anda baca itu adalah password Flash Disk Lock.

Oke, karena passwordnya sekarang sudah anda ketahui, terserah anda apakah mau sekedar membuka proteksinya, mau nyecan, mau ganti password atau mau uninstall/format setelah anda membackup data dulu.

Kalau anda sekedar pengin mengambil data, tanpa harus mendapatkan file passwordnya juga bisa. Karena dengan data recovery, data bisa anda copi paste dengan cukup mudah. Tetapi mendapatkan isi password tentu saja selalu lebih enak. Lebih bebas, gicu lho.

SALAM


7 komentar:








Anonim

mengatakan...

mas saya mau nanya pas saya pakai fladisk lock and ngecoba lagi buka kok ngak bisa mas trus keluar katat2 kayak gini
the application or DLL J:\MSVBM60.DLL is not a valid windoews image.please check this against your installation diskette





lovepassword

mengatakan...

@Anonim: Saya nggak mengalami itu waktu mencoba program ini. Anda bisa mencoba memberikan masukan kepada pembuatnya Mas WellyGitu





ade bagas

mengatakan...

kk kenapa semua data saya ga ada,,,
tapi saat saya liat flash disk propertis ga kosong...
munculinnya gimana kk...





lovepassword

mengatakan...

@ade bagas : Coba kamu cari dengan software data recovery semacam getdataback atau recuva, atau software lain semacam image explorer. Yang paling mudah nyari softwarenya ya recuva. Kamu coba saja dulu





Anonim

mengatakan...

mas kenapa kog ndk bisa y,,, memang sudah ketemu filenya tapi ,kog jadi tulisan latin gitu,,,

huruf u tapi ada ' (petik) diatasnya,, tolong bantuannya,,
saya coba copy paste juga ndk bisa,,,terima kasih





OOO

mengatakan...


sipszz gan...
makasih
<a href="http://blogtipsdantrik-seo-facebook.blogspot.com>blogtipsdantrik-seo-facebook.blogspot.com</a>





SMPN 1 KATINGAN TENGAH

mengatakan...

Ada gk buat buka fasword fdl1.7? Trims




Posting Komentar

Terimakasih telah Berkunjung ....Ditunggu Komentarnya Lho....Silahken Silahken.... ^_^