Minggu, 09 November 2008

Menganalisa virus dan malware dengan Threatexpert


Kalo pada kesempatan yang lalu, saya pernah memposting cara menyecan virus secara online.

Pada kesempatan kali ini, kita akan mencoba menganalisa malware dan virus dengan cara paling gampang dan enak, yaitu berikan saja file tersebut kepada pakarnya. Dan kita akan menerima hasilnya tanpa harus pusing-pusing. ( Ciri khas orang males ya ??? )

Salah satu cara mudah untuk mendapatkan analisa malware atau virus2 di komputer adalah dengan meminta tolong situs http://www.threatexpert.com/ untuk menganalisa program/file yang anda duga berbahaya.

Caranya kurang lebih seperti ini :

Masuk : http://www.threatexpert.com/submit.aspx

Upload file yang ingin anda analisa. Isikan alamat email anda. Maka dalam beberapa waktu kemudian laporannya akan dikirim ke alamat email anda berupa attachment maupun link report yang bisa anda lihat. Tentu akan lebih enak jika anda mau juga mendaftarkan diri anda ke situs ini.

Lalu apa kelebihan situs ini dibandingkan situs antivirus online lainnya yang pernah saya bahas. Kelebihannya adalah karena laporannya lumayan lengkap.

Laporan yang diberikan meliputi : Perubahan apa saja yang terjadi pada file sistem, registry windows, dll. Modifikasi memori, apakah virus ini mencoba mendownload file atau mengakses file di tempat lain ( URL tertentu). Pokoknya laporannya lengkap deh. Bahkan sampai ada capture gambarnya segala.

Silakan lihat beberapa contoh report yang diberikan oleh situs ini :

http://www.threatexpert.com/report.aspx?uid=22ce721d-1b47-4b27-ad0a-6dfe376051e8
untuk w32 sality

http://www.threatexpert.com/report.aspx?uid=373c92df-10d7-4c87-872b-77f3f7233025
untuk worm brontok

http://www.threatexpert.com/report.aspx?uid=9895b3c0-5601-4a46-b6fb-7d80a2d6dd4f
Ini trojan terbaru yang dilaporkan pada 8 Nov 2008.

Gampang sekali bukan mendapatkan hasil analisa virus dan malware? Ok Terimakasih banyak untuk pembuat situs ini.

SALAM Semuanya.


0 komentar:







Posting Komentar

Terimakasih telah Berkunjung ....Ditunggu Komentarnya Lho....Silahken Silahken.... ^_^